Anzu & Makiko


Netflix sukses besar dengan menayangkan film serial Jepang 8 episode dengan berjudul Burn The House Down (2023). Karena film yang bertema tentang pembalasan ini cukup menarik dan penuh teka-teki untuk ditonton.

Kisah bermula ketika Anzu Murata (Mei Nagano) yang ketika pulang mendapati rumahnya yang habis terbakar. Pada kejadiaan naas tersebut sang Ibu Anzu, Satsuki, disalahkan sebagai dalang penyebab kebakaran tersebut.

Namun ternyata bertahun-tahun setelah kejadiaan ini. Satu persatu misteri mengenai kebakaran ini terungkap. Karena berbagai hal-hal aneh mulai ditemukan oleh sang anak Anzu, Yuzu dan teman-temannya.

Tim Muru telah merangkum 3 misteri yang ada dalam film Burn The Hous Down:

1. Senyum Sumringah Makiko Mitarai

Diawal scene, ada sorotan terhadap tokoh antagonis Makiko Mitarai yang memperlihatkan senyum sumringah dengan melihat kebakaran tersebut. Ekspresi tersebut terlihat jelas dalam ingatan Anzu, karena pada saat kejadiaan Anzu tidak sengaja melihat Makiko tersenyum.

Pertanyaannya adalah apakah senyuman itu senyuman kebahagiaan karena ambisi Makiko Mitarai yang ingin menguasai kehidupan mewah Satsuki?

2.  Kiichi dan Shinji

Sosok anak Makiko Mitarai ini sangat misterius, terlebih Kiichi, kakak dari Shinji. Hidup dalam kemewahan tidak membuat Kiichi sama dengan pemuda lainnya. Ia lebih memilih menghabiskan hidupnya di kamar.

Namun lambat laun kisah dibalik kehidupan Kiichi yang terasingkan ternyata ada hubungan dengan kejadian kebakaran rumah Anzu Murata. Apakah itu?

3.  Shinji Si Bungsu Calon Dokter

Shinji adalah anak bungsu Makiko yang dekat dengan Satsuki. Bisa dikatakan juga Shinji meraih kepercayaan dirinya berkat dorongan Satsuki.

Namun pada suatu hari Kiichi, sang kakak, menemukan bahwa terdapat sebuah kejanggalan yang ada di kaos kaki Shinji yang terlihat bekas kebakaran.

Dari kejadiaan tersebut Kiichi menduga bahwa adakah hubungan antara Shinji dengan kebakaran tersebut?